Ketua Pengadilan Agama Blitar, bersama dengan Sekretaris, tiga Kepala Sub Bagian (Kasubag) menghadiri rapat koordinasi terkait persiapan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia. Rapat ini digelar di Pengadilan Negeri Blitar dan dihadiri oleh panitia daerah yang terdiri dari 11 orang dari Pengadilan Agama Blitar dan Pengadilan Negeri Blitar.
Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai persiapan teknis dan koordinasi antarinstansi untuk memastikan kelancaran pelaksanaan SKD yang akan berlangsung pada 28 Oktober 2024 di Gedung Kesenian Aryo Blitar. Fokus utama rapat adalah memastikan kesiapan sarana dan prasarana, pembagian tugas panitia, serta protokol pelaksanaan ujian sesuai dengan ketentuan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Farida menyatakan koordinasi ini sangat penting untuk suksesnya berharap seluruh persiapan dapat berjalan lancar dan pelaksanaan seleksi nanti dapat berjalan dengan tertib.