Jum’at, 1 November 2024 bertempat di Royal Hotel dan Villa Trawas , Farida Hanim, Ketua Pengadilan Agama Blitar Kelas 1A menjadi Narasumber dalam kegiatan Bimbingan Teknis Dalam Rangka Pembinaan dan Pengawasan, Guna Optimatimalisasi Kualitas Pelayanan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Blitar yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Islam Malang, sebagai pelaksana pekerjasn pelatihan/ bimbingan teknis administrasi kependudukan, dalam acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar Izul Marom, Hakim Pengadilan Negeri Abraham Yosep Titapasanea, Ketua LPPM Uninersitas Islam Malang Mahayu Woro Lestari dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Blitar Tunggul Adi Wibowo, serta seluruh camat dan beberspa kepala dinas terkait di Kabupaten Blitar.
Dalam hal ini diharapkan seluruh camat di Kabupaten Blitar berserta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Blitar dan Pengadilan Agama Blitar bersinergi menjadi satu kesatuan yang solid guna memberikan pelayanan yang terbaik di Kabupaten Blitar.